ANALISIS PEMBELAJARAN ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SEKOLAH DASAR INKLUSI KOTA PADANG

Authors

  • Siska Angreni Universitas Bung Hatta
  • Rona Taula Sari Universitas Bung Hatta

DOI:

https://doi.org/10.31949/jcp.v8i1.1919

Abstract

Pembelajaran bagi anak berkebutuhan khusus hendaknya disesuaikan dengan jenis ketunaan dan kebutuhannya. Tujuan penelitian ini (1) menganalisis proses pembelajaran berupa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, Media dan strategi pembelajaran anak berkebutuhan khusus di sekolah dasar inklusi di Kota Padang, (2) menganalisis kebutuhan berupa kurikulum, kelas dan model layanan anak berkebutuhan khusus di sekolah dasar inklusi di Kota Padang. Untuk mencapai tujuan, metode yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sampel penelitian ini adalah sekolah dasar inklusi yang berjumlah 15 sekolah dasar inklusi, Teknik pengambilan sampel adalah nonprobability sampling dengan cara purposive sampling yaitu memilih sekolah yang teridentifikasi keberadaan anak berkebutuhan khusus. Instrument yang digunakan adalah pedoman wawancara dan observasi langsung untuk mengamati proses pembelajaran anak berkebutuhan khusus dikelas reguler. Hasil wawancara dipindahkan kedalam bentuk verbatim tertulis untuk kemudian dianalisis dan diinterpretasikan. Teknik analisis data dilakukan dengan triangulasi sumber. Berdasarkan analisis data yang dilakukan diperoleh hasil penelitian sebagai berikut 1) analisis proses pembelajaran meliputi penggunaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, Media, strategi pembelajaran kepada anak berkebutuhan khusus relatif sama antara dengan siswa normal, 2) begitupun kurikulum, kelas dan model layanan yang digunakan untuk anak berkebutuhan khusus juga sama dengan siswa normal.. Meskipun demikian, ada beberapa sekolah yang memodifikasi proses pembelajaran baik RPP,media maupun strategi pembelajaran dan juga kebutuhan kurikulum. Untuk meningkatkan mutu pendidikan inklusi, disarankan pembelajaran dan kebutuhan anak berkebutuhan khusus di akomodasi sesuai dengan hambatannya.

Keywords:

pendidikan inklusi, proses pembelajaran anak berkebutuhan khusus

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Abstract Views : 5138
Downloads Count: 2289

Published

2022-01-22

How to Cite

Angreni, S. ., & Sari, R. T. . (2022). ANALISIS PEMBELAJARAN ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SEKOLAH DASAR INKLUSI KOTA PADANG. Jurnal Cakrawala Pendas, 8(1), 94–102. https://doi.org/10.31949/jcp.v8i1.1919

Issue

Section

Articles

Similar Articles

<< < 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.