Peningkatan Keterampilan Siswa SMAN 1 Bebandem Karangasem Melalui Pelatihan Pengelolaan Sosial Media

Authors

  • I Gede Juliana Eka putra STMIK PRIMAKARA

DOI:

https://doi.org/10.31949/jb.v4i3.5744

Abstract

SMAN 1 Bebandem merupakan sekolah yang terletak di timur pulau Bali, tepatnya di desa Jungutan kecamatan Bebandem Kabupten Karangasem. Lokasi sekolah ini tepat berada di kaki gunung Agung, yang pada saat terjadi erupsi tahun 2018 kemaren termasuk pada Kawasan zona bahaya erupsi. Selama ini kabupaten Karangasem tergolong memiliki pendapatan daerah yang relative kecil, dimana pariwisata sebagai andalan seperti Candidasa, Tenganan, Taman Ujung, Tirta Gangga, Pura Besakih, dan Amed Tulamben. Sosial media merupakan salah satu chanel pemasaran yang relatif murah dalam implementasinya untuk mempromosikan produk dan usaha atau bisnis yang dimiliki. Strategi yang tepat yang diiringi dengan kualitas konten yang baik akan menghasilkan awareness yang baik pula bagi produk dan usaha yang kita miliki. Pengabdian masyarakat yang dilakukan kepada siswa SMAN 1 Bebandem memfokuskan kepada bagaimana cara pembuatan konten yang baik serta pengelolaan sosial media. Hal tersebut sebagai dasar mereka dalam menggali potensi ekonomi baru yang ada di kecamatan bebandem khususnya dan kabupten Karangasem pada umumnya. Kegiatan pengabdian masyarkata di SMAN 1 Bebandem telah memberikan manfaat kepada para siswa, peserta telah mampu melakukan pengelolaan sosial media dengan baik, materi dan metode yang digunakan dapat secara langsung diterapkan oleh seluruh perserta

Keywords:

Social Media, pelatihan siswa, pengabdian masyarakat, sman 1 bebandem, STMIK Primakara

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Abstract Views : 65
Downloads Count: 93

Published

2023-07-03

How to Cite

putra, I. G. J. E. (2023). Peningkatan Keterampilan Siswa SMAN 1 Bebandem Karangasem Melalui Pelatihan Pengelolaan Sosial Media. BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 4(3), 1729–1736. https://doi.org/10.31949/jb.v4i3.5744

Issue

Section

Articles