Pembangunan dan Pelatihan Pengoperasian Website Sebagai Media Informasi dan Citra Perusahaan Pada Dana Pensiun Bank NTT
DOI:
https://doi.org/10.31949/jb.v4i3.5277Abstract
Dalam menjalankan proses bisnisnya yang berhubungan dengan dana pensiun, Dapen Bank NTT masih terkendala dalam mengelola dokumen penting serta menyajikan informasi yang dibutuhkan oleh berbagai pihak. Oleh karena itu pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) ini akan dilakukan pembangunan dan pelatihan pengoperasian sebuah website sebagai media informasi serta sebagai branding image perusahaan. Adapun tujuan yang hendak dicapai yakni terciptanya transparansi informasi kepada peserta dana pensiun, tata kelola dokumen yang baik serta adanya media yang mumpuni sebagai pembangun citra positif dari perusahaan. PKM dilakukan dengan beberapa tahapan yaitu mengidentifikasi permasalahan, menetapkan solusi, melakukan pembangunan, hosting, uji coba, pelatihan dan pendampingan pengoperasian website. Untuk tahapan pelatihan dan pendampingan, diterapkan kombinasi berbagai metode yakni metode presentasi, focus group discussion (FGD), demonstrasi, praktik dan evaluasi. PKM ini menghasilkan sebuah website yang berhasil dibangun dan dioperasikan dengan baik sehingga memberikan manfaat signifikan terhadap proses bisnis yang berjalan serta menjadi solusi yang tepat terhadap permasalahan yang dialami mitra. Karena dengan menggunakan website maka informasi yang disajikan bersifat terbuka sehingga mempermudah proses pencarian informasi. Selain itu, strategi memanfaatkan website untuk membangun citra perusahaan merupakan langkah cerdas agar perusahaan lebih mudah dikenal oleh masyarakat luas
Keywords:
Dapen Bank NTT, Website, Informasi, Branding image, Proses bisnis.Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Fransiskus Mario Hartono Tjiptabudi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
An author who publishes in the BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat agrees to the following terms:
- Author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal
- The author is able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book) with the acknowledgment of its initial publication in this journal.
- The author is permitted and encouraged to post his/her work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of the published work